Komunitas FTM menjalin silahturahmi dan kebersamaan antara teman-teman..
Disarankan saat browser menggunakan Mozilla Firefox utk tampilan maksimal &
View Posting
hanya 5 buah
artikel.

August 24, 2011

10 Motor Sport Paling Laris di Indonesia s/d Juli 2011

Yamaha V-Ixion menjadi motor sport terlaris di Indonesia dalam periode 7 bulan pertama 2011. Motor sport Yamaha ini mampu melenggang mengungguli pesaing lainnya, seperti Honda New Megapro, Kawasaki Ninja, dan Honda CBR.
Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI). Dari Januari hingga Juli 2011, penjualan seluruh motor sport di Indonesia hanya 393.545 unit. Atau hanya 8,17 persen dari total pasar sepeda motor yang terjual sebanyak 4,8 juta unit.

Sedangkan untuk peringkat pertama 10 motor sport yang laris terjual, ditempati Yamaha V-Ixion, dengan penjualan 143.353 unit. Di posisi kedua ditempati oleh Honda New MegaPro dengan 112.165 unit. Kemudian posisi ketiga disusul Yamaha Byson, sebanyak 30.030 unit.

Posisi keempat berhasil direbut oleh Honda Tiger sebanyak 21.150 unit, dan 16.528 unit Yamaha Scorpio diurutan ke posisi lima. Menariknya, posisi enam hingga sembilan secara berurutan didominasi oleh motor bermesin 2-tak milik Kawasaki.

Kawasaki Ninja 150RR berada diurutan keenam sebanyak 13.281 unit, kemudian Ninja 150 (12.730 unit) pada posisi ketujuh, Ninja KLX 150S (12.554 unit) diurutan kedelapan. Dan Kawasaki Ninja 250R (8.256 unit) diperingkat kesembilan.

Untuk posisi ke-10 terakhir ditempati Honda CBR 250R yang baru mulai dijual sejak bulan Februari 2011 silam, sebanyak (4.647 unit)

Secara harga, lima besar penjualan tertinggi dipegang oleh sepeda motor dengan harga jual maksimal diangka Rp25 jutaan. Bahkan V-Ixion, New MegaPro dan Byson hanya dilepas Rp20 jutaan.
• Sumber : VIVAnews

Back to HOME


Artikel Lainnya Di :



No comments:

Post a Comment